Hari Sabtu yang lalu, kami bertiga staycation semalam di salah satu hotel Jakarta. Alasannya, sih, kebetulan di hari yang sama sahabat kami menikah. Lalu, besoknya kami juga harus ibadah pagi di gereja. Daripada capek PP Jakarta-Bogor, nginap aja biar sekalian liburan singkat di akhir pekan.
Dari sekian banyak hotel yang bertebaran di bilangan Jakarta Selatan/Pusat, pilihan kami jatuh ke Ascott Kuningan. Lokasinya nggak jauh dari gereja (di daerah Kokas) dan venue kondangan (Mangga Dua Square).
Aku nggak begitu familiar dengan Ascott ini. Andreas yang penasaran banget karena bentukan kamarnya seperti studio apartemen. Jadii, Ascott Kuningan ini memang bukan hotel, namun sebuah serviced apartment. Mereka nggak pake embel-embel hotel, tapi residence building.
Yang lebih asiknya lagi, Ascott Kuningan ini tepat berada di atas gedung Lotte Shopping Avenue, bisa langsung diakses dari hotel. Praktis banget kalau tiba-tiba butuh sesuatu, pengen cemil-cemil atau kayak aku yang harus nyalon untuk ke acara kondangan, tinggal turun ke bawah aja deh. Asal jangan lupa bawa card hotel supaya bisa balik ke kamar, ya.
Seperti biasa, kami booking lewat aplikasi Traveloka di rate sekitar 1,5 jutaan, sudah termasuk breakfast untuk 2 orang. Harga tersebut udah dipotong voucher promo sekitar 300 ribu. Tapi wajar aja, sih, karena lokasinya strategis dan berada di kawasan elit. Tetangaan dengan hotel Raffles nih, masuknya juga dari gerbang yang sama.
Sekarang kita room tour, ya!
Seperti biasa, kami booking lewat aplikasi Traveloka di rate sekitar 1,5 jutaan, sudah termasuk breakfast untuk 2 orang. Harga tersebut udah dipotong voucher promo sekitar 300 ribu. Tapi wajar aja, sih, karena lokasinya strategis dan berada di kawasan elit. Tetangaan dengan hotel Raffles nih, masuknya juga dari gerbang yang sama.
Sekarang kita room tour, ya!
The living room
Dapur di dalam kamar ini adalah bagian terbaik, apalagi untuk emak-emak yang punya anak MPASI, nggak usah takut rempong karena peralatan dapur yang disediakan cukup lengkap. Oven aja ada lho. Bisa manggang kue sekalian nih!
Pisau, gunting, panci, sendok garpu, rice cooker piring mangkok sampai tatakan piring dan oven glove (nggak kefoto) aja ada.
Di samping dapur, ada sebuah lemari besar yang kalau dibuka ada kulkas dua pintu, dispenser untuk air minum (jadi di sini mereka nggak menyediakan air minum dalam kemasan botolan, ya) dan mesin cuci, deterjen plusss jemurannya. Oke banget toh?
Anak ciyik yang menikmati pemandangan gedung-gedung tinggi di kota metropolitan. Maklum, sehari-hari cuma liat pohon-pohon sama bunga-bunga di halaman rumah aja ya, Josh?
Josh sempat main ke outdoor playground juga. Sayangnya, nggak bisa main lama karena cuaca mendung takut hujan. Mau main ke kids club ternyata sedang direvonasi. Anaknya belum begitu suka berenang, jadi kami juga nggak nyemplung ke swimming pool hotel.
Gimana dengan breakfast-nya?
Salah satu hal yang selalu dinantikan setiap kali nginap di hotel adalah kualitas makan pagi di restoran hotel. Sebelum booking, aku sempat melihat-lihat beberapa review yang kurang oke tentang breakfast di Ascott ini. Rata-rata review-nya tentang pilihan makanan yang sedikit dan kurang beragam. Dan memang betul, sih. Pilihan makan paginya sedikit sekali. Selain makanan berat, pilihan roti dan kue hanya sebatas roti tawar, croissant, donat mini dan pancakes. Ada buah, salad dan sereal bar juga. Udah, gitu aja. Minimalis sekali, ya? Buat aku dan Andreas pilihan yang ditawarkan ini udah cukup. Meski pas ingin nambah, ya menunya itu-itu lagi aja. Oh, egg station ada kok. Buat penggemar telur aman, yaaa. Bisa minta dibuatin sesuai jenis telur yang diinginkan.
Menu makanan beratnya semua ada di piring ini. Ayam teriyakinya enak, sih, cuma keasinan. Sosis dan dory katsu-nya enak. Dapet approval dari Josh, hahahaha
Pengalaman staycation kali ini menyenangkan banget. Josh pun terlihat fun menghabiskan waktu di sini. Padahal beberapa hari sebelumnya dia sempat susah tidur malam. Untungnya, di hotel bisa bobok pulesss sampe pagi.
Begitu mendekati waktu check-out, kami mager banget, aselik. Rasanya pengen extend sampai Senin aja baru pulang Bogor, hahaha. Tapi suami harus kembali mencari nafkah, kan. Supaya bisa ajak istri dan anak jalan-jalan lagi deh.
Buat yang tinggal di luar kota dan pengen ngerasain staycation di Jakarta, Ascott Kuningan ini bisa jadi pilihan. Nggak perlu takut mati gaya di dalam kamar. Kalau bosen, tinggal ngemol deh. Hiburan di Jakarta ya nggak jauh-jauh dari mall, lah, hahaha.
Thank you for the experience and see you again, Ascott!
Ascott Kuningan Jakarta
Lotte Shopping Avenue
Jl. Prof. DR. Satrio No. 3-5, Karet Kuningan, Jakarta Selatan
(021) 30060288
Cozy banget tempatnya. Apalagi ada dapurnya, mantap! Cocok buat yang bawa anak.
ReplyDeleteIya, Mba. Yang bawa anak MPASI nggak usah kuatir karena semuanya lengkap :D
DeleteWah, rate-nya mahal juga, ya. Tapi sebanding banget dengan fasilitas yang ditawarkan. Ngelihat dari foto-fotonya aja udah pasti hotel ini super nyaman. Kayaknya, mau ngapain aja atau mau apa aja, tersedia semua. :D
ReplyDeleteFamily time memang paling seru stayvacation ya mbak. Seruuuu
ReplyDelete