Pengetahuanku tentang Swedia itu nol besar, kecuali kalo IKEA dan makanan khasnya Swedish meatball dihitung ya 😅
Waktu Mentari (remember her? :D) memberikan info ada restoran khas Swedia yang berseberangan pas dengan Kala Senja, aku pun sebenarnya biasa aja. Katanya, sih, kopi dan makanannya cukup enak. Dengar-dengar juga, owner restoran tersebut adalah pasangan suami istri, nah sang suami adalah orang Swedia asli.
What makes me actually visited this place, because first, the place is beautiful and eye-catching. Second, suami mau ikut cobain makanannya setelah browsing sendiri di akun Instagram restoran tersebut. Third, tergoda dengan postingannya Mba Ratna yang udah mampir duluan ke sana bulan lalu 😛
So, this restaurant called Stockholm Syndrome, konsepnya rumah kaktus dan tanaman succulents. Selain bisa menikmati beberapa makanan khas Swedia, mata kita juga akan dimanjakan dengan pemandangan ijo-ijo yang nggak cuma bikin mata segar, tapi pikiran pun jadi jernih. Pas bangettt buatku yang hari itu sedang nggak enak badan, menghirup udara segara sambil menyeruput kopi panas itu surga dunia.
Ruangan outdoor restoran ini persisss seperti kita sedang main ke halaman belakang rumah orang. Cukup banyak kursi dan meja yang tersedia, nggak usah takut panas, karena ada beberapa pohon yang rindang untuk menghalangi terik matahari yang menyinari kepala kita secara langsung.
What we ordered:
Swedish Meatballs
Saat kita order, waiter akan bertanya mau pakai cranberry sauce atau nggak, kalo yang biasa makan Swedish meatballs di Ikea, pasti familiar dengan saus berwarna merah yang teksturnya seperti selai buah. Namun, suami nggak mau, so it didn't come out with the sauce. Rasanya gimana? ENAK. Jangan dibandingkan dengan yang di Ikea, ya, hahahaha. Karena ini menang jauh, rasanya pun lebih authentic.
Namun, entah kenapa saus gravy-nya sedikit mengingatkanku pada saus kacang sate, hauhaha. Serius, apa karena dikasih acar ya?
Namun, entah kenapa saus gravy-nya sedikit mengingatkanku pada saus kacang sate, hauhaha. Serius, apa karena dikasih acar ya?
Pasta Aglio Olio
The taste is just right. Sedikit berminyak aja.
Es Kopi Stockholm
Nggak sempat difoto keburu habis diteguk suami, hahahaha. Rasanya seperti es kopi susu pada umumnya, sedikit manis buatku.
Sebenarnya aku penasaran juga dengan beberapa pilihan dessert-nya seperti cinnamon roll dan chocolate cake (ini yang paling bikin penasaran, soalnya pernah coba yang di Ikea dan rasanya nagih banget!). Sayangnya, lagi-lagi karena kondisi badan kurang fit, aku pun mengurungkan niat. Lumayan deh, ada alasan untuk kembali ke sini.
Stockholm Syndrome Bogor
Open hours: 09:00 AM - 09:00 PM (Monday CLOSED)
Jl. Pulo Armin No. 15, Baranangsiang, Bogor Timur (seberang Kala Senja)
IG: @stockholmsyndromebgr
Wah, jadi tertarik nih. Makanan khas swedia yang dijual di situ cuma Swedish meatball aja ya?
ReplyDeleteMasih ada yang lainnya, cuma aku nggak sempat foto menunya jadi cuma share meatball aja deh 😅 boleh bangett dicoba kapan-kapan 👌
Deletewow tempatnya cantik banget
ReplyDeletetempatnya enak nih spertinya menarik hati untuk berkunjung
ReplyDeletesalah banget malem2 buka ini, langsung laper hahahaha...
ReplyDeleteGemes banget tempatnya, jadi pengen ke sana! Thanks for the info yaa ")
ReplyDeleteI thought it was really Stockholm syndrome..in Bogor...
ReplyDelete